Penanaman Nilai-nilai Pendidikan Islam Dalam Surah al-Fatihah Bagi Masyarakat di Desa Bandar Setia Kecamatan Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang

Authors

  • Ibrahim Hasan Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara
  • Rizka Harfiani Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat berupa penyuluhan dalam bentuk ceramah dan diskusi tentang Penanaman Nilai-nilai Pendidikan Islam Dalam surah al-Fatihah Bagi Masyarakat di Desa Bandar Setia Kec.Percut Sei Tuan Kab. Deli Serdang. Pendidikan Islam pada dasarnya merupakan upaya pembinaan dan pengembangan potensi manusia, agar tujuan keberadaannya di dunia ini sebagai ‘Abdullah dan sekaligus tugasnya sebagai terlaksana dengan baik. Potensi yang dimaksud meliputi potensi yang ada pada kedirian manusia meliputi kognitif (akal), Afektif (psikis) dan psikomotortiknya (fisik). Adapun tujuan pelaksanaan pengabdian ini, untuk mengetahui sejauh mana pengetahuan dan pemahaman masyarakat tentang konsep pendidikan Islam. Adapun target khusus pengabdian masyarakat ini adalah agar masyarakat paham dan mengerti tentang nilai-nilai pendidikan Islam yang terkandung dalam surah al-Fatihah dan membentuk masyarakat yang islami sesuai dengan tuntunan Alquran. Adapun tujuan pengabdian ini secara luas adalah  mencerdaskan masyarakat dan bangsa terhadap pemahaman pendidikan Islam. Sehingga dengan kegitan pengabdian ini masyarakat sadar begitu pentingnya pendidikan Islam dalam kehidupan ini

Downloads

Published

2024-08-01

How to Cite

Hasan, I. ., & Harfiani, R. (2024). Penanaman Nilai-nilai Pendidikan Islam Dalam Surah al-Fatihah Bagi Masyarakat di Desa Bandar Setia Kecamatan Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang. Zadama: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 3(2). Retrieved from https://zadama.marospub.com/index.php/journal/article/view/76